res

Wartawan PWI Kabupaten Pemalang Divaksin Kedua - Cakrawala Online
Segenap Pimpinan dan Keluarga Besar Redaksi Cakrawala Media Group Mengucapkan Selamat Hari Raya Idhul Fitri 1 Syawal 1445 H

Breaking

Cakrawala Online Hari ini

Anak SD di Tanggungharjo Grobogan Meninggal Akibat Terinfeksi Virus HIV/AIDS

15 Maret 2021

Wartawan PWI Kabupaten Pemalang Divaksin Kedua



Pemalang - Cakrawala Online, Setelah divaksin Covid-19 untuk pertama kalinya dalam Program Vasinasi tahap II yang diberikan bagi pelayan publik termasuk wartawan pada Sabtu(27/2) lalu, hari ini, Senin(15/3) Wartawan PWI Kabupaten Pemalang kembali disuntik vaksin Covid-19 untuk keduakalinya.


Sama seperti vaksinasi kali pertama, wartawan PWI Kabupaten Pemalang, melakukan vaksinasi keduanya di Puskesmas Kabunan, Kecamatan Taman.


Ketika dikonfirmasi, Ketua PWI Kabupaten Pemalang, M. Ali Basarah, mengatakan ada 6 wartawan yang tergabung dalam organisasi yang dipimpinnya, divaksin Covid-19 dosis kedua.


"Jumlah wartawan PWI Kabupaten Pemalang yang disuntik vaksin Covid-19 masih sama dengan seperti pada vaksinasi pertama yakni 6 orang, sedangkan 2 orang yang tertunda divaksin karena sakit dan tekanan darahnya tinggi belum bisa divaksin," Ujar Ali sambil memberitahu bahwa 2 wartawan yang ditunda vaksinasinya akan divaksin pada tahap III bersama masyarakat umum.


"Sesuai petunjuk dari dinas kesehatan, 2 orang wartawan yang ditunda vaksinasinya akan divaksin pada vaksinasi tahap III," Jelas Ali.


Lebih lanjut, Ali Basarah menambahkan bahwa wartawan yang sudah divaksin Covid-19 sudah bisa melakukan aktifitasnya kembali meskipun masih dalam Pandemi Covid-19 dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan.


"Dan apabila ada pihak yang menanyakan apakah sudah divaksin atau belum, wartawan PWI tinggal menunjukan kartu bukti telah divaksin,"  Ucap Ali.


Dan Ketua PWI Kabupaten Pemalang yang baru dilantik itu berharap dengan adanya vaksinasi ini, penyebaran Covid-19 semakin berkurang.


"Semoga dengan vaksinasi, penyebaran Covid-19 di Pemalang, berkurang," Pungkas Ali.


(Reporter: SSBL)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar