res

Pemda Pemalang Gelar Upacara Harlah Pancasila - Cakrawala Online
Segenap Pimpinan dan Keluarga Besar Redaksi Cakrawala Media Group Mengucapkan Selamat Hari Raya Idhul Fitri 1 Syawal 1445 H

Breaking

Cakrawala Online Hari ini

Anak SD di Tanggungharjo Grobogan Meninggal Akibat Terinfeksi Virus HIV/AIDS

01 Juni 2023

Pemda Pemalang Gelar Upacara Harlah Pancasila



Pemalang - Cakrawalaonline, Kamis (1/6), bertepatan dengan peringatan hari lahir Pancasila, Pemda. Pemalang menggelar upacara bendera.


Harlah Pancasila tahun 2023 mengusung tema: ''Gotong Royong Membangun Peradaban dan Pertumbuhan Global'' ini berlangsung di Alun-alun kota Kabupaten Pemalang.


Plt. Bupati Pemalang, Mansur Hidayat bertindak sebagai Inspektur Upacara(Irup) dan Ketua DPRD Kabupaten Pemalang, Tatang Kirana, selaku pembaca Pembukaan UUD 1945.


Upacara bendera memperingati harlah Pancasila juga dihadiri oleh jajaran Forkopimda. Pemalang, para kepala OPD, dan perwakilan elemen masyarakat.


Dalam upacara harlah Pancasila tahun 2023 ini, Plt. Bupati Pemalang, Mansur Hidayat, membacakan naskah sambutan dari Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, yang intinya betapa pentingnya penerapan nilai-nilai Pancasila, salah satunya yakni: gotong royong sesuai tema Harlah Pancasila, 1 Juni 2023.


Pada upacara harlah Pancasila, kali ini, dilakukan penyematan pin ''Duta Pancasila'' secara simbolis pada Dua orang perwakilan dari Paskibraka yang sudah purna tugas.


Saat dimintai tanggapannya terkait hari lahir Pancasila, Plt. Bupati Pemalang, Mansur Hidayat berharap masyarakat Pemalang menggalakan lagi gotong royong dan menerapkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.


''Tema harlah Pancasila yakni gotong royong sangat tepat sekali karena sepertinya semangat gotong royong mulai luntur, nah sekarang ini saatnya untuk bangkitkan kembali sikap gotong royong  masyarakat,'' Tandas Mansur.


Waktu disinggung mengenai banyaknya warga yang tidak memasang bendera Merah-Putih, baik Plt. Bupati Pemalang, Mansur Hidayat maupun Pj. Sekda, Moh. Sidik, menyatakan pihaknya telah menerbitkan surat edaran terkait pemasangan bendera kebangsaan dalam rangka memperingati harlah Pancasila.


''Berarti kesadaran masyarakat harus ditingkatkan lagi,'' Ujar Mansur.


Di lain pihak, ketika Cakrawala Online menanyakan mengenai pemberian pin ''Duta Pancasila'' pada Paskibraka, pihak Bakesbangpol melalui seorang pegawainya yang bernama Herbudi menjelaskan bahwa pin tersebut diberikan pada Paskibraka yang sudah purna tugas.


''Yakni Paskibraka tahun 2022 lalu dan jumlahnya 72  orang, masing-masing mendapat Satu Pin,'' Pungkas Herbudi.


(Reporter: slametsbl)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar