res

Apel Kesiapsiagaan Dan Gelar Pasukan Operasi Mantap Brata Musi Polres Muara Enim Tahun 2023 - Cakrawala Online
Segenap Pimpinan dan Keluarga Besar PT Cakrawala Merdeka Mediatama Group Mengucapkan Selamat Hari Bank Indonesia 5 Juli 2024

Breaking

17 Oktober 2023

Apel Kesiapsiagaan Dan Gelar Pasukan Operasi Mantap Brata Musi Polres Muara Enim Tahun 2023


Muara Enim - Cakrawalaonline, Bertempat di lapangan merdeka kota muara enim Sumatera Selatan telah dilaksanakan gelar apel pasukan dan simulasi sistem pengamanan kota ( Sispamkota ) yang merupakan perwujudan Operasi Mantap Brata Musi 2023 - 2024 dan kesiapan pengamanan Pemilu 2024 dengan melibatkan seluruh kekuatan personil Polri  , TNI maupun pemerintah daerah yang dipimpin langsung oleh Kapolres muara enim , AKBP Andi Supriadi SH SIK MH ( Selasa , 17/10/2023)

Apel gelar pasukan yang juga diikuti oleh personil Kodim 0404 / Muara Enim , Batalyon infanteri 141 / AYJP , Rindam II / Sriwijaya serta perwakilan dari pengadilan negeri kabupaten muara enim , Perwakilan DPRD , Subdenpom persiapan muara enim , Letda Cpm Jamhari , KPUD Kabupaten Muara Enim , Bawaslu , Perwakilan BNN , Kalapas kelas II A kabupaten muara enim , Perwakilan Imigrasi , TB Nur Muhamad  , kepala dinas dan instansi dan para peserta apel gelar pasukan operasi mantap Brata Musi Polres  Muara Enim tahun 2023 .

Dalam amanat tertulis Kapolri Listyo Sigit Prabowo yang dibacakan Kapolres muara enim ,AKBP Andi Supriadi SH SIK MH menegaskan penekanan dalam pelaksanaan tugas personil.

7 penekanan tugas dalam operasi mantap Brata  Musi Polres Muara Enim tahun 2023 tersebut adalah 

1.Tingkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa Dan semoga tugas pengamanan ini menjadi ladang ibadah bagi kita semua

2. Pastikan kesiapan perlengkapan pribadi  sarana dan prasarana dan fasilitas penunjang lainnya sehingga dapat mendukung pelaksanaan operasi 

3.Laksanakan  pengamanan dengan penuh rasa tanggung jawab , humanis dan profesional sesuai SOP dengan menerapkan Buddy System guna menjamin keselamatan personil 

4.Pimpinan di setiap tingkatan harus terjun langsung untuk melakukan pengawasan melekat kepada masing masing anggotanya

5.Lakukan pengaturan jadwal pengamanan sehingga kesehatan personil dalam kondisi Prima danpemeriksaan kesehatan secara berkala agar kondisi personil dalam keadaan prima

6.  Utamakan komunikasi publik dan cool sistem agar  masyarakat berpartisipasi penuh hindarkan teknik

Polarisasi dalam pelaksanaan tugas 

7.Tingkatkan sinergitas dan soliditas antar seluruh personil pengamanan maupun stakeholder terkait sebagai kunci keberhasilan dalam pelaksanaan operasi mantap Brata Musi Polres Muara Enim tahun 2023 .

Apel gelar pasukan operasi mantap Brata musi Polres Muara Enim tahun 2023 ini juga merupakan bentuk kesiapan personel dalam rangka menghadapi pemilu tahun 2024 agar dapat terselenggara dengan aman dan lancar .

Sebagaimana diketahui , Pemilu tahun 2024 merupakan salah satu bukti kematangan demokrasi dan momen politik yang sangat penting dan menentukan bangsa dan negara kita dimasa depan 

Polri juga telah membentuk pola pengamanan sistem wilayah atau zonasi bagi personil korps brimob polri dalam nusantara dan gelar operasi Nusantara Calling System 2023 - 2024 untuk membangun narasi persatuan dan dan kesatuan serta kemajuan  bangsa diatas kepentingan kelompok guna mengantisipasi polarisasi akibat berita hoax , propaganda firehouse 

Of hot and black .

" Termasuk mapping ( Pemetaan  ,red) potensi sosial dan penyelesaian pola permasalahan sampai ke akar persoalan serta memaksimalkan partisipasi dan peran aktif kompenen masyarakat ," Jelas Kapolres Andi Supriadi .

Sebagai apresiasi atas kesiapan para peserta apel operasi mantap Brata tersebut , Kapolres Andi menyampaikan pesan semangat mengingat operasi mantap Brata musi tahun ini merupakan gelar pasukan yang akan dimulai dari 19 Oktober 2023 hingga 20 Oktober 2024 mendatang dengan melibatkan 261 .695 personil di seluruh Indonesia .

" Terima Kasih dan selamat bertugas kepada seluruh personil yang terlibat ," Pungkas Kapolres Andi Supriadi

Sebelumnya , Sebagai tanda telah dimulainya operasi Mantap Brata Musi Polres Muara Enim tahun 2023 , Kapolres Andi Supriadi melakukan pengecekan personil kepada peserta apel gelar pasukan dan dilanjutkan dengan kegiatan simulasi Sispamkota dalam bentuk simulasi penanganan aksi seperti kejadian sebenarnya dengan dikoordinir dari personil muara enim , simulasi pengamanan dan penanganan aksi massa , simulasi pengamanan tabulasi dan kotak suara dan diperankan dengan situasional dengan diikuti juga oleh personil TNI dan dinas terkait kabupaten muara Enim Sumatera Selatan .( Ril )(Akril Achmad )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar