res

Pasi Intel Kodim 1614/Dompu_Serah-terima BB terkait Kasus pencurian ternak kepada Kapolsek Manggelewa - Cakrawala Online
Segenap Pimpinan dan Keluarga Besar PT Cakrawala Merdeka Mediatama Group Mengucapkan Selamat Hari Bank Indonesia 5 Juli 2024

Breaking

03 November 2023

Pasi Intel Kodim 1614/Dompu_Serah-terima BB terkait Kasus pencurian ternak kepada Kapolsek Manggelewa


NTB – Dompu, cakrawala merdeka online.!- Sesuai aturan dan prosedur yang berlaku usai peristiwa penangkapan atas kasus pencurian tersebut, dari pihak Kodim 1614/Dompu selaku yang berperan langsung di lapangan mengadakan prosesi penyerahan Barang Bukti (BB) dalam hal ini di wakili oleh Pasi Intel Kodim 1614/Dompu, Kapten Inf Adisan kepada Kapolsek Manggelewa, Ipda Bukhari Maha Putra, SH, pada kamis sore (02-11-2023).


Kasus pencurian dua ekor kambing yang dimuat dalam satu unit mobil Avanza di Kecamatan Manggelewa dan berhasil digagalkan oleh dua orang Babinsa Koramil 1614-06/Manggelewa yaitu Babinsa Desa Banggo Serda Rusdin dan Babinsa Desa Kwangko Sertu Budiman yang dibantu personil Komando Cadangan (Komcad) Sdr Abdul Haris Risky dan sejumlah warga masyarakat dari Desa Banggo pada Kamis (02-11-2023) dini hari berlanjut pada proses hukum sesuai aturan yang berlaku.


Untuk itu, Pasi Intel Kodim 1614/Dompu Kapten Inf Adisan menyerahkan seluruh barang bukti kepada Kapolsek Manggelewa, Ipda Bukhari Maha Putra, SH. Barang bukti yang diserahkan tersebut berupa satu unit kendaraan roda empat jenis Avanza bernopol DR 1738 AV dan dua ekor kambing.


Prosesi penyerahan BB tersebut berlangsung di Makodim 1614/Dompu pada Kamis sore (02-11-2023) dan selanjutnya seluruh BB tersebut dibawa ke Mapolsek Manggelewa oleh rombongan dari Kapolsek untuk di dalami dan diproses lebih lanjut.


Usai prosesi serah terima sejumlah BB tersebut, kami konfirmasi dengan Pasi Intel Kodim Kapten Inf Adisan menyebutkan, “Terduga pelaku pencurian kambing tersebut telah melarikan diri, namun identitasnya sudah dikantongi”, (Terangnya).


Pendim1614(zun).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar