res

Upacara Bendera Hari Senin , Dandim 1614/Dompu Bacakan Amanat Danrem 162/WB.! - Cakrawala Online
Segenap Pimpinan dan Keluarga Besar PT Cakrawala Merdeka Mediatama Group Mengucapkan Selamat Dirgahayu HUT Kemerdekaan RI ke 79

Breaking

01 April 2024

Upacara Bendera Hari Senin , Dandim 1614/Dompu Bacakan Amanat Danrem 162/WB.!

 


Dompu - Cakrawalaonline, Bertempat di Lapangan Makodim 1614/Dompu, Senin pagi (1/4/2024) berlangsung Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih.


Dandim 1614/Dompu, Letkol Kav Riyan Oktiya Virajati S.T., M.M bertindak sebagai Inspektut Upacara. Sedangkan Komandan Upacara Kapten Inf. Adisan (Pasi Intel).


Hadir mengikuti upacara Kasdim Kodim 1614/Dompu, seluruh Perwira Staf Kodim 1614/Dompu, seluruh Danramil, 

Pasukan Upacara Militer, PNS dan ibu-ibu Persit Kodim 1614/Dompu.


Dalam amanatnya, Dandim membacakan sambutan Danrem 162/WB, Brigjen TNI Agus Bhakti. Inilah selengkapnya:

Sebagai insan yang beriman dan bertaqwa, marilah kita senantiasa momanjatken puji dan syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, yang telah melimpahkan rahmat dan kanunia-Nya, sehingga hari ini kita bisa mengikuti yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya, sehingga hari ini kita bisa mengikuti upacara bendera serta Acara laporan Kenaikan Pangkat Perwira, Bintara dan Tamtama periode 1 April 2024 dalam keadaan sehat walafiat.


Berkaitan dengan kenaikan pangkat Perwira, Bintara dan Tamtama periode 1 April 2024, saya ucapkan Selamat kepada para Perwira, Bintara dan Tamtama sekalian atas kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi dari pangkat semula Seperti kita ketahui bersama, kenaikan pangkat bagi prajurit TNI Angkatan Darat, pada hakikatnya merupakan suatu bentuk penghargaan, sekaligus kehormatan atas prestasi dan dedikasi yang telah ditunjukkan dalam melaksanakan tugas pengabdian kepada bangsa dan negara.


Oleh karena itu, kenaikan pangkat ini hendaknya diterima dengan penuh rasa syukur dan senantiasa memohon ridho kepada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa, agar dapat diberikan kekuatan serta kemampuan untuk dapat mempertanggungjawabkan amanah dan kepercayaan yang telah diberikan tersebut dengan sebaik-baiknya. Tunjukkan bahwa para Perwira, Bintara dan Tamtama mampu mengaktualisasikan makna kenaikan pangkat ini secara tepat dan benar, sehingga dalam diri setiap prajurit, tertanam pemahaman bahwa kenaikan pangkat bukan merupakan hadiah tetapi merupakan hasil dari pelaksanaan tugas yang dinilai baik dan telah memenuhi persyaratan untuk diusulkan kenaikan pangkatnya.


Saya berharap, dengan kenaikan pangkat ini para Perwira, Bintara dan Tamtama semakin bersemangat dalam melaksanakan tugas dan semakin bertanggung jawab dengan tugas-tugas yang diembannya kesempatan ini. Saya juga kembali mengingatkan para anggota sekalian untuk selalu menjaga kesehatan dan kesamaptaan jasmani, karena hal ini sangat penting dalam mendukung kemampuan dan profesionalitas sebagai seorang prajurit. Pembinaan jasmanı dan tes kesegaran jasmani jangan dijadikan beban, sebaliknya menjadi pemicu atau motivasi dalam memelihara kesehatan, membina karier dalam rangka mendukung tugas pokok TNI.


Perlu disadari bahwa keberhasilan dalam memperoleh kenaikan pangkat ini tidak terlepas dari peran, dukungan istri, yang tidak kalah pentingnya yaitu peran serta do'a dari keluarga harmonis yang merupakan dasar atau landasan dalam memperoleh kehidupan damai, tenteram dan bahagia dapat memberikan spirit nyata dalam bekerja untuk meraih kesuksesan. Oleh karena itu, dalam kesempatan ini saya mengajak seluruh anggota untuk selalu menjaga keharmonisan rumah tangga yang selama ini sudah terjalin dengan baik.


Sebelum mengakhiri amanat ini, ada beberapa hal yang ingin saya sampaikan, kedepan masih banyak kegiatan yang akan kita laksanakan. Berkaitan dengan hal tersebut saya berharap kepada seluruh anggota agar mendukung setiap pelaksanaan kegiatan, sehingga dapat berjalan dengan baik. (***).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar