res

Ketua PN Taput Dipindah Tugaskan Menjadi Hakim PN Cibinong - Cakrawala Online
Segenap Pimpinan dan Keluarga Besar PT Cakrawala Merdeka Mediatama Group Mengucapkan Selamat Dirgahayu Republik Indonesia ke 80

Breaking

Cakrawala Online Hari ini

Pemkab Taput Gelar Kegiatan Diseminasi Anti Korupsi Bersama KPK RI

05 November 2025

Ketua PN Taput Dipindah Tugaskan Menjadi Hakim PN Cibinong

 


Taput - Cakrawalaonline,Acara Perpisahan atau Pengantar Alih Tugas Ketua Pengadilan Negeri Tarutung Marta Napitupulu, S.H., M.H., yang akan melanjutkan tugas sebagai Hakim di Pengadilan Negeri Cibinong, Provinsi Jawa Barat. Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Pengadilan Negeri Tarutung pada Selasa (4/11/2025).


Acara ini turut dihadiri oleh Wakil Bupati Tapanuli Utara Dr. Deni Lumbantoruan, M.Eng dan jajaran Forkopimda Kabupaten Tapanuli Utara, Asisten Pemerintahan dan Kesra, Staf Ahli Bupati dan beberapa pimpinan OPD. Hadir pula Wakil Bupati Humbang Hasundutan, Ketua DPRD Humbang Hasundutan, serta unsur Forkopimda dan keluarga besar Pengadilan Negeri Tarutung.


Dalam sambutannya, Wakil Bupati menyampaikan apresiasi dan rasa bangga atas dedikasi serta pengabdian Ibu Marta Napitupulu, S.H., M.H., selama 3 tahun 4 bulan bertugas di Pengadilan Negeri Tarutung — dengan rincian 2 tahun sebagai Wakil Ketua dan 1 tahun 4 bulan sebagai Ketua Pengadilan Negeri Tarutung.


“Atas nama Pemerintah Kabupaten dan masyarakat Tapanuli Utara, kami menyampaikan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Ibu Marta Napitupulu atas pengabdian, integritas, dan kerja sama yang sangat baik selama bertugas di Kabupaten Tapanuli Utara,” ujar Wakil Bupati.


Wabup Deni Lumbantoruan juga menyampaikan rasa haru dan kebanggaan karena selama masa kepemimpinan Ibu Marta, sinergitas antara Pemerintah Kabupaten dan Pengadilan Negeri Tarutung terjalin dengan sangat baik, terutama dalam mendukung terwujudnya supremasi hukum, pelayanan publik yang berkeadilan, dan tata kelola pemerintahan yang bersih.


“Kami yakin, di tempat tugas yang baru nanti, Ibu Marta akan terus menorehkan prestasi dan membawa semangat profesionalisme serta nilai-nilai integritas yang menjadi ciri khas beliau selama bertugas di Tapanuli Utara,” tambahnya.

Wabup juga berpesan agar silaturahmi yang telah terjalin tetap terjaga meskipun telah bertugas di tempat yang baru.


“Semoga Tuhan memberikan kesehatan, kekuatan, dan kesuksesan dalam menjalankan amanah baru. Kami percaya, hubungan baik dan kolaborasi yang telah terbangun akan menjadi kenangan indah bagi kami semua di Tapanuli Utara,” tutup Wabup dengan penuh haru.


Dalam sambutannya, Ibu Marta Napitupulu menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas kerja sama seluruh pihak selama masa pengabdiannya di Kabupaten Tapanuli Utara.


“Saya bersyukur atas sinergi dan dukungan luar biasa dari Pemerintah Kabupaten, Forkopimda, dan seluruh masyarakat Tapanuli Utara. Selama 3 tahun 4 bulan bertugas di sini, saya merasakan kekeluargaan dan semangat kebersamaan yang tulus,” ucap beliau.


Beliau juga memohon maaf apabila selama menjalankan tugas terdapat kekurangan atau hal-hal yang kurang berkenan.


“Saya menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya apabila selama bertugas ada kekurangan. Semoga segala kerja sama dan kebaikan yang telah terjalin menjadi kenangan indah serta motivasi untuk terus melayani dengan hati,” tambahnya dengan nada haru.



Menutup sambutannya, beliau menyampaikan doa agar Kabupaten Tapanuli Utara semakin maju, sejahtera, dan tetap menjunjung tinggi nilai keadilan serta persaudaraan.


“Tapanuli Utara akan selalu menjadi bagian berharga dalam perjalanan karier dan hidup saya. Terima kasih atas kasih, dukungan dan kebersamaan yang telah saya rasakan di sini,” pungkasnya.


Acara diakhiri dengan pemberian cenderamata, foto bersama, dan suasana penuh kehangatan sebagai bentuk penghargaan atas pengabdian dan dedikasi Ibu Marta Napitupulu di Pengadilan Negeri Tarutung. (Panji Simanungkalit)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar