Pemalang Minggu 18 Januari 2026.Cakrawala Online, Sekira Pukul 06.00 WIB, Warga Jalan Flamboyan RT.03.RW.03 Kelurahan Mulyoharjo, Kecamatan&Kabupaten Pemalang, Gempar, dengan ditemukannya sosok seorang pria dalam keadaan meninggal dunia.
Menurut Keterangan Kapolres. Pemalang; AKBP. Rendy Setia Permana melalui Kapolsek. Pemalang; AKP. Agus Sholeh mengungkapkan identitas korban yang jasadnya ditemukan warga tergeletak di Jalan Flamboyan tersebut.
''Korban berinisial C, jenis kelamin laki-laki, usia 56 tahun, warga desa Kendalrejo Kecamatan Petarukan, Pekerjaan Wiraswasta,'' Jelas AKP. Agus Sholeh.
Lebih lanjut, Kapolres. Pemalang; AKBP. Rendy Setia Permana melalui Kapolsek. Pemalang; AKP. Agus Sholeh menyatakan bahwa setelah dilakukan Visum di RSUD dr. M. Ashari Pemalang, tidak ditemukan tanda-tanda bekas kekerasan(Kriminal).
''Jenazah telah diserahkan pada pihak keluarga,'' Pungkas AKP. Agus Sholeh.
*(Reporter; slametsbl)*

Tidak ada komentar:
Posting Komentar