res

PWI Pemalang Adakan ''Orientasi Kewartawanan'' - Cakrawala Online
Segenap Pimpinan dan Keluarga Besar Redaksi Cakrawala Media Group Mengucapkan Selamat Hari Raya Idhul Fitri 1 Syawal 1445 H

Breaking

Cakrawala Online Hari ini

Babinsa Desa Dorokobo, dan Kades Mansyur himbau jaga keamanan lingkungan

12 Februari 2023

PWI Pemalang Adakan ''Orientasi Kewartawanan''




Pemalang - cakrawalamerdeka.com, Masih dalam rangkaian Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2023, PWI Kabupaten Pemalang mengadakan ''Orientasi Kewartawanan''.


Bertempat di ''Command Room'' milik Dinkominfo setempat, PWI Pemalang menghadirkan Ketua PWI Propinsi Jawa Tengah, Amir Machmud, dengan 2 Kasi-nya yaitu: Kasi. Pendidikan; Alkomari dan Kasi. Organisasi; Sunarto, yang didapuk sebagai nara sumber dalam ''Orientasi Kewartawanan''.


Kegiatan Reguler yang diselenggarakan tiap tahun ini, di-ikuti pengurus dan anggota PWI Kabupaten Pemalang serta sejumlah calon anggota.


Dalam sambutannya, Ketua PWI Jawa Tengah, Amir Machmud, mengatakan bahwa tujuan dari dilaksanakannya ''Orientasi Kewartawanan'' oleh PWI, agar para wartawan yang tergabung dalam Persatuan Wartawan Indonesia, terutama calon anggota PWI, mengetahui dan tetap berpegang teguh pada Kode Etik Jurnalistik serta mematuhi UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.


''Sehingga diharapkan wartawan PWI bisa menjadi wartawan yang Profesional, yang Skill-nya Oke dan Etika-nya Oye,'' Tandas Amir Machmud.


Sedangkan Kasi. Pendidikan pada PWI Propinsi Jawa Tengah, Alkomari, menerangkan seluk beluk tentang PWI yang disebutnya sebagai ''Rumah Besar''.


''Oleh karenanya, mari kita jaga bersama-sama rumah besar kita ini,'' Ujar Alkomari.


Pada ''Orientasi Kewartawanan'' tersebut juga dilakukan ''test'' dengan memberikan beberapa pertanyaan yang harus dijawab oleh calon anggota PWI Kabupaten Pemalang.


Pratest ini dipandu oleh Kasi. Organisasi PWI Jateng, Sunarto.


Acara ''Orientasi Kewartawanan'' diakhiri dengan foto bersama.


(Reporter: slametsbl)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar