res

Pernyataan Prabowo-Gibran Tanggapi Ejekan Joget Hingga Dinasti Politik - Cakrawala Online
Segenap Pimpinan dan Keluarga Besar PT Cakrawala Merdeka Mediatama Group Mengucapkan Selamat Hari Guru Nasional

Breaking

Cakrawala Online Hari ini

Bupati Grobogan Mengucapkan Selamat Hari Natal dan Tahun Baru 2025

11 Desember 2023

Pernyataan Prabowo-Gibran Tanggapi Ejekan Joget Hingga Dinasti Politik

 

Jakarta – Cakrawalaonline, Capres dan cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka menjawab sejumlah ejekan yang tertuju kepada mereka. Ejekan-ejakan itu berupa seringnya joget hingga politik dinasti.
Pernyataan tersebut diutarakan dalam acara konsolidasi pendukung Prabowo-Gibran di Sentul, Bogor, Jawa Barat, Minggu (10/12/2023). Berikut sejumlah pernyataan Prabowo dan Gibran menjawab ejekan-ejekan tersebut:

1. Prabowo: Bangsa Kita Senang Joget
Prabowo Subianto mempersilakan timnya untuk melakukan kampanye dengan berjoget bila gagasan telah disampaikan. Prabowo mengatakan bahwa presiden pertama Indonesia, Soekarno, juga suka joget.

Awalnya Prabowo mengingatkan agar 65 hari sisa waktu kampanye agar digunakan dengan menyampaikan gagasan dan strategi. Setelah gagasan disampaikan, Prabowo mengatakan boleh saja untuk joget.

"Saya ingin menyampaikan, nanti 65 hari sisa ini kampanye dengan baik dan rajin dengan memberi program gagasan strategi kita, kalau kita sudah beri ya nggak kita joget, karena bangsa kita senang joget," ujar Prabowo.

Prabowo mengatakan setiap suku di Indonesia memiliki tarian. Lebih lanjut, dirinya juga mengatakan presiden pertama Indonesia Sukarno atau Bung Karno suka joget.

"Bung Karno aja suka joget kok, gue ada kok fotonya. Mau lihat?" ucapnya.

2. Gibran Pertanyakan Apa Salahnya Joget
Gibran Rakabuming menanggapi soal adanya anggapan pihaknya hanya bisa joget alih-alih mengedepankan gagasan. Gibran heran apa yang salah dengan joget.

"Saya mau nanya nih ada yang bilang, Pak Prabowo dan Mas Gibran ini hanya joget-joget aja nggak ada gagasannya. Nah gimana tuh Mas? Kalau saya mah seneng joget," kata Sule dan Andre selaku MC.

Gibran langsung menjawab. Dia balik mempertanyakan apa yang salah dengan joget.

"Nggak, emangnya apa yang salah dengan joget? Apa yang salah dengan gembira?" kata Gibran. Cl – Sumber : Detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar