res

Tolak Genosida Palestina, Seorang Pilot Militer AS Nekad Bakar Diri Di Depan Kedubes Israel - Cakrawala Online
Segenap Pimpinan dan Keluarga Besar PT Cakrawala Merdeka Mediatama Group Mengucapkan Selamat Dirgahayu HUT Kemerdekaan RI ke 79

Breaking

Cakrawala Online Hari ini

Atlet Taekwondo Polri Koleksi Emas, Perak dan Perunggu di PON XXI Aceh Sumut

26 Februari 2024

Tolak Genosida Palestina, Seorang Pilot Militer AS Nekad Bakar Diri Di Depan Kedubes Israel



Amerika Serikat- Cakrawalaonline, Seorang anggota militer Amerika Serikat melakukan aksi bakar diri di depan kantor Kedutaan Besar Israel di Washington, sebagai bentuk protes terhadap agresi di Gaza.

Anggota militer itu melakukan aksinya di depan Kedubes Israel pada Minggu (25/2) sore waktu setempat.



"Saya tidak akan lagi terlibat dalam genosida," kata pria yang menggunakan seragam militer dalam aksi itu, seperti dilansir Reuters.


Tak lama usai berorasi, dia kemudian menyiram diri dengan bensin dan membakar diri sambil meneriakkan "Bebaskan Palestina!"


Usai aksi bakar diri, dia kemudian dibawa ke rumah sakit setempat usai dipadamkan oleh petugas pemadam kebakaran Washington. Kini pria itu masih dalam kondisi kritis.


Sementara itu seorang juru bicara Angkatan Udara AS membenarkan bahwa insiden itu melibatkan seorang anggota penerbang aktif.


Hingga kini Kedubes Israel di beberapa negara menjadi sasaran aksi protes terhadap perang di Gaza. Perang di Gaza memicu protes pro-Palestina dan pro-Israel di Amerika Serikat.


Hampir lima bulan agresi Israel di Gaza yang dimulai sejak 7 Oktober lalu, 29.600 warga sipil telah tewas dan menyebabkan kehancuran massal di Gaza.


Agresi Israel juga menyebabkan 85 persen penduduk wilayah itu terpaksa mengungsi di tengah krisis makanan, air bersih, dan obat-obatan. Wn


Tidak ada komentar:

Posting Komentar