res

Lumbung Pangan Desa Sidoharjo Masih Aktif - Cakrawala Online
Segenap Pimpinan dan Keluarga Besar Redaksi Cakrawala Media Group Mengucapkan Selamat Hari Raya Idhul Fitri 1 Syawal 1445 H

Breaking

Cakrawala Online Hari ini

Pj.Bupati Lahat Gelar Open House Di Pendopohan Rumah Dinas Bupati

22 Februari 2021

Lumbung Pangan Desa Sidoharjo Masih Aktif



Biro DIY, Gunungkidul, Cakrawalaonline, Evi Nurcahyani S.IP selaku Lurah Sidoharjo kapanewon Tepus kabupaten Gunungkidul mengaku lega, karena di masa pandemi Covid-19 ini di lingkungan kantor kalurahan Sidoharjo berdiri sebuah lumbung pangan. Lumbung ini bermanfaat untuk menyimpan bahan makanan yang dikumpul dari para donatur wilayah kalurahan Sidoharjo.


 


Pemerintah Kalurahan Sidoharjo Kapanewon Tepus membuat Lumbung Pangan. Pembuatan lumbung pangan ini dimaksudkan untuk mengatasi krisis pangan bagi warga masyarakat di masa Covid-19. Dengan adanya pandemi Corona ini bagi warga masyarakat kalurahan Sidoharjo setidaknya terasa tenang, karena punya gudang pangan untuk masyarakat.


 


Demikian diakui oleh Eka Sulistiyana selaku Jogoboyo Kalurahan Sidoharjo ditemui wartawan di kantornya. Pihaknya mengungkapkan bahwa lumbung pangan yang dibuat itu atas inisiatif ibu Evi Nurcahyani S.IP Lurah Sidoharjo didukung oleh Eka Sulistiyana beserta kawan-kawan yang bekerja keras untuk kesejahteraan rakyat.


 


Kepengurusan Lumbung Pangan dibuat oleh lurah Sidoharjo. Pengurusnya dari kelompok orang terpanggil untuk bekerja serius dalam menangani krisis ekonomi. Bahan pangan yang ada itu diterima dari warga masyarakat itu sendiri. Mereka menyetorkan kepada pihak desa atau pihak pengurus Lumbung Pangan atas dasar kerelaan hati dan turut serta mengatasi pandemi Covid-19.


 


Dijelaskan bahwa bahan pangan yang disetor mereka bermacam-macam, ada sembako, yang kaya juga bisa membantu uang serta bahan makanan lain. Juga bisa menyetorkan bahan makanan hasil bumi seperti hasil palawija dan makanan pabrik seperti supermi, sarimi dan makanan roti kaleng serta jenis yang lainnya, termasuk beras dan makanan pokok lainnya.


 


Menurut pak Jogoboyo, barang tersebut disetor ke pengurus Lumbung dengan iklas karena atas dasar rela hati demi kesejahteraan bersama dalam warga masyarakat kalurahan Sidoharjo Kapanewon Tepus Kabupaten Gunungkidul. Lokasi gudang Lumbung Pangan Kalurahan Sidoharjo ini berada di samping balai Kalurahan, dekat dengan Kapanewon Tepus.


 


Menurut Lurah, dengan adanya Lumbung Pangan ini disambut baik oleh warga masyarakat. “Ya dengan adanya Lumbung Pangan ini tentu saja dapat membuat tenang warga desa. Karena bahan pangan ini yang datangnya dari warga masyarakat juga akan dibagi lagi ke warga masyarakat yang membutuhkan,” jelas Evi Nurcahyani S.IP.


 


Dijelaskan bahwa bahan makanan yang tersimpan atau yang datang dari para donatur ini juga segera dibagi ke warga masyarakat. Karena sebelum masuk gudang itu juga diseleksi mengenai ketahanan pangan itu. Misalnya bahan pangan yang tidak tahan lama ya harus segera dibagi, disalurkan ke masyarakat yang membutuhkan.


 


Para donatur merasa pasrah dan iklas sepenuhnya dalam memberi bahan pangan itu. Sebaliknya pihak pengurus pun juga bekerja maksimal dalam mencatat barang masuk dan barang keluar ke masyarakat setelah dibagi. “Dengan demikian aturan secara akuntable dari pengurus disenangi para donatur. Sehingga Lumbung Pangan Desa Sidoharjo ini semakin besar,” jelasnya. (Sab)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar