res

Harlah PPP Ke-49 Dihadiri Bupati dan Wabup Pemalang - Cakrawala Online
Segenap Pimpinan dan Keluarga Besar Redaksi Cakrawala Media Group Mengucapkan Selamat Hari Raya Idhul Fitri 1 Syawal 1445 H

Breaking

06 Januari 2022

Harlah PPP Ke-49 Dihadiri Bupati dan Wabup Pemalang



Pemalang - Cakrawalaonline, Rabu(5/1) DPC PPP Kabupaten Pemalang menggelar tasyakuran dalam rangka memperingati hari lahirnya Partai Persatuan Pembangunan(PPP) ke-49.


Acara tersebut bertempat di kantor DPC PPP Kabupaten Pemalang.


Peringatan Harlah partai politik bergambar Ka'bah ini dihadiri oleh Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo, Wakil Bupati Mansur Hidayat, Kepala Dinkominfo, Yanuar Nitbani, Ketua DPC PPP Kabupaten Pemalang, Fahmi Hakim, para sesepuh partai, sejumlah anggota DPRD dari PPP, Dua diantaranya: Khodori dan M. Safi'i, serta tamu undangan lainnya.


Dalam wawancara dengan awak media termasuk Cakrawala Online, Ketua DPC PPP Kabupaten Pemalang, Fahmi Hakim menyatakan sebagai parpol pengusung pasangan "AMAN(Agung-Mansur) yang terpilih dan telah dilantik sebagai Bupati - Wakil Bupati Pemalang Periode 2021-2026, pihaknya akan mendukung dan mengamankan semua program kerja yang dicanangkan bupati Agung.


" Kami siap mengamankan program kerja pemerintahan Kabupaten Pemalang," Tandas Fahmi.


Sedangkan Pimpinan DPRD Kabupaten Pemalang dari PPP yang pernah menjabat Ketua DPC PPP Kabupaten Pemalang periode sebelumnya, Khodori, berharap dengan hari lahirnya kali ini, PPP dapat menjadikan peringatan harlahnya sebagai momentum untuk bangkit dan meraih kejayaannya kembali.


"Semoga dengan momentum harlah PPP ini dan dengan pengurus DPC PPP (Kabupaten Pemalang) yang baru semaki solid sehingga PPP dapat meraih kejayaannya kembali," Pungkas Khodori.


Harlah PPP ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh sesepuh PPP yang irisan Pertama pucuk tumpeng kemudian diberikan pada Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo, disaksikan semua yang hadir dalam acara tasyakuran tersebut.

(Reporter: Slamet SBL)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar