Pemalang - Cakrawalaonline, Sabtu(6/7), bertempat di sebuah rumah makan, Alumni SMA Negeri 1(SMANSA) Pemalang Angkatan 1991 menggelar Silaturahim dan Pemberian Beasiswa pada anak-anak dari keluarga Alumni SMANSA Pemalang Angkatan tahun 1991.
Dalam laporannya, Ketua Alumni SMANSA Pemalang Angkatan 1991; Yogi Hartono, menyebutkan ada 29 anak yang diberi Beasiswa.
''Mereka dari keluarga Alumni SMANSA Pemalang Angkatan 1991 yang orang tuanya meninggal dan kurang mampu,'' Ungkap Yogi Hartono.
Lebih lanjut, Ketua Alumni SMANSA Pemalang Angkatan 1991; Yogi Hartono, mengungkapkan sebanyak 60 orang yang menjadi Donatur tetap.
''Mudah-mudahan tahun depan bisa bertambah baik anak yang diberi Beasiswa maupun jumlah Donaturnya,'' Harap Yogi Hartono.
Sedangkan Bupati Pemalang; Mansur Hidayat yang datang bersama istrinya yakni Shanti Rosalia, dalam sambutannya menyatakan bahwa Pemberian Beasiswa ini merupakan hal yang Mulia dan bisa menjadi Inspirasi bagi Alumni SMANSA Pemalang Angkatan lainnya,'' Ujar Mansur Hidayat.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Pemalang; Mansur Hidayat didampingi istrinya; Shanti Rosalia, dan Ketua Alumni SMANSA Pemalang Angkatan 1991; Yogi Hartono, msnyerahkan Beasiswa pada 29 anak.
Nampak hadir sejumlah pejabat yang merupakan Alumni SMANSA Pemalang Angkatan 1991, diantaranya: Fera Joko Susanto(Kadinkoperindag), Nur Aji Mugi Harjono(Kepala BPKAD), Mulyanto(Sekretaris DPRD Pemalang), Slamet Edi Riyanto(Camat Randudongkal), Edi(DinKominfo), dan Widi(Dinkes).
(Reporter: slametsbl)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar